Mahasiswa KKN FAIPG UNIDA adakan Kegiatan sosialisasi di SDN Cibolang ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada siswa kelas 4, 5, dan 6 tentang bahaya kecanduan game online dan cara optimal menggunakan gadget untuk mendukung proses belajar. Mengingat bahwa sebagian besar siswa sudah memiliki HP dan ada yang membawanya ke sekolah, penting untuk memberikan edukasi yang tepat agar gadget dapat dimanfaatkan secara positif. (09/08/2024)

Dalam sosialisasi ini, kami juga memperkenalkan model pembelajaran berbasis game (Game-Based Learning) sebagai alternatif yang menyenangkan dan mendidik. Salah satu permainan edukatif yang dimainkan adalah "Cari Satuanmu", yang membantu siswa memahami konsep satuan angka dengan lebih baik. Setiap mahasiswa dari kelompok 18 akan mewakili angka Ribuan, Ratusan, Puluhan, dan Satuan, dan siswa harus mencocokkan angka yang mereka miliki dengan satuan yang sesuai.

Harapan dari Kepala Sekolah SDN Cibolang, Ibu Elis Hendraliati, S.Pd.

"Saya berharap melalui kegiatan ini, siswa-siswa SDN Cibolang dapat lebih bijak dalam menggunakan gadget, memahami bahaya yang bisa timbul dari penggunaan yang tidak terkendali, dan memanfaatkan teknologi untuk mendukung proses belajar mereka. Semoga dengan penerapan model pembelajaran berbasis game ini, siswa semakin antusias dalam belajar dan mampu memanfaatkan gadget untuk hal-hal yang positif."

Harapan dari Ketua Kelompok 18, Aris Hidayatullah Ruswandi

"Melalui sosialisasi dan permainan edukatif ini, kami berharap siswa dapat memahami pentingnya penggunaan gadget yang sehat dan bagaimana mereka bisa belajar dengan cara yang menyenangkan. Kami juga berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah lain untuk mengimplementasikan metode pembelajaran yang kreatif dan edukatif."