Himpunan Mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar (HIMA PGSD) Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru (FAIPG) Universitas Djuanda (UNIDA) menggelar kegiatan bertajuk “Gebyar Pendidikan Aksi dan Seni (GALAKSI) 2022”. Mengangkat tema “Gebyar Bersemangat Berprestasi dan Berkreasi dalam Pendidikan Aksi dan Seni” kegiatan dilaksanakan selama 3 hari, dari tanggal 22-24 September 2022 yang bertempat di lingkungan Kampus UNIDA, Bogor.

Salma Ratu Iklima selaku Ketua Pelaksana kegiatan menuturkan, acara GALAKSI merupakan salah satu  program kerja dari HIMA PGSD yang rutin diselenggarakan sejak tahun 2017. Tujuan kegiatan ini ialah untuk mengembangkan minat dan bakat. Selain itu, untuk lebih memotivasi teman-teman mahasiswa agar selalu berprestasi serta melakukan hal-hal yang positif dan juga bermanfaat.

Alhamdulilah pada GALAKSI tahun ini kita bisa melaksanakan secara offline setelah 1 tahun kita melakukan GALAKSI secara online karena adanya pandemi Covid-19. Pada Galaksi kali ada 5 cabang perlombaan yang kami lombakan, diantaranya Mini Soccer untuk tingkat SD, lomba mewarnai untuk tingkat SD, Essay untuk tingkat SMA/SMK, serta lomba Solo Vocal dan Tari untuk peserta umum,” tuturnya.

“Saya juga ucapkan terima kasih kepada tamu istimewa kami yaitu ibu Hj. Lusiana Nurissiyadah Anggota Komisi III DPRD Kota Bogor karena telah menyempatkan waktu untuk hadir pada acara kami. Kami harap acara GALAKSI bisa menjadi wadah untuk teman-teman mahasiswa dan juga adik-adik untuk mengembangkan minat dan bakat yang mereka miliki. Semoga acara ini bisa memotivasi kita semua untuk terus berprestasi dan melakukan hal-hal yang positif serta kita semua bisa terus produktif dalam setiap kegiatan,” sambungnya.

Sementara itu Anggota komisi III DPRD Kota Bogor Hj. Lusiana Nurissiyadah yang turut hadir dalam sambutannya mengatakan, kegiatan seperti ini perlu didukung dan terus diperluas. Harapannya, agar dapat meningkatkan kemampuan dan memberikan semangat untuk berprestasi terutama dalam bidang seni.

“Ini untuk kepentingan kita bersama, untuk kemajuan Universitas Djuanda juga kepentingan Kota Bogor, semoga bisa terus bersinergi dengan DPRD Kota Bogor. InsyaAllah kami selalu terbuka, karena DPRD Kota Bogor juga membutuhkakan masukan-masukan dari civitas akademika dan mahasiswa-mahasiswa yang idealis. Semoga acara ini bisa bermanfaat untuk semuanya,” harapnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Program Studi PGSD  Dr. Helmia Tasti Adri, M.Pd.Si menyampaikan apresiasi kepada para panitia yang sebagian besar adalah perempuan.

“Ibu selaku Kaprodi sangat bangga kepada seluruh panitia yang dimana hampir seluruh panitia galaksi ini adalah perempuan dan hanya ada 1 laki-laki, tetapi kalian telah berjuang dan merancang acara ini dengan sedemikian rupa sehingga acara bisa berjalan dengan lancar,” ungkapnya.